28 Maret 2011 - BY Admin

Rangkaian Kegiatan Hari Kartini Tahun 2011

Yogyakarta, BPPM - Untuk menghormati perjuangan dan cita-cita R.A.Kartini, Pemda DIY dalam programnya pada tahun 2011 akan melaksanakan serangkaian kegiatan Peringatan Hari Kartini. Kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud mengejawantahkan warisan nilai-nilai luhur dan semangat perjuangan Kartini guna mempertebal tekad dan keyakinan dalam melanjutkan perjuangan mengisi kemerdekaan dan pembangunan serta perdamaian yang dilandasi semangat persatuan dan kesatuan bangsa berdasarkan Pancasila.

Untuk Provinsi DIY, kegiatan dilaksanakan oleh 5 komponen organisasi perempuan yaitu TP PKK, Dharma Pertiwi, Dharma Wanita Persatuan, Bhayangkari, dan BKOW. Sebagai leading sektor pelaksana adalah Dharma Wanita Persatuan, dengan ketua Ny. Dra. Hj. Endang Syahbenol, MM.

 Adapun agenda yang telah diputuskan oleh panita antara lain :

  1. Lomba cipta menu dan masak kudapan, diselenggarakan pada tanggal 23 Maret 2011 di Bangsal Wiyotoprojo Kepatihan.
  2. Anjang kasih kepada tokoh perempuan, antara lain : Ibu Iman Sudiyat, Ibu Mujono, Ibu Sugiyono, dilaksanaklan pada tanggal 25 Maret 2011 di kediaman masing-masing.
  3. Donor darah pada tanggal 29 Maret 2011 di PMI Cabang Tegal Gendu Kotagede
  4. Sarasehan pada tanggal 31 Maret 2011 di Balai Kunti Gedung Mandala Bhakti Wanitatama (pembicara : Prof.Dr.Supriyoko, Drs Slamet  Sutrisno, MS, Ibu Siti Habibah Jazila).
  5. Pengobatan dan ceramah bagi Nelayan di Pantai Baron, pada tanggal 5 April 2011.
  6. Senam massal (mengundang 500 peserta) di halaman Bangsal Wiyotoprojo Kepatihan, pada tanggal 15 April 2011.
  7. Puncan Acara (berupa Upacara) yang akan dilaksanakan pada tanggal 21 April 2011 di Bangsal Kepatihan.

Dalam melaksanakan kegiatan tersebut, panitia didampingi dan difasilitasi oleh BPPM Provinsi DIY, Bagian Humas, dan Bagian Protokol Biro Umum Humas dan Protokol Setda Provinsi DIY, melalui Keputusan Gubernur DIY. Untuk peringatan Hari Kartini tahun 2011 ini mengambil tema “Dengan Semangat Kartini, Kita Bangkitkan Semangat Kebhinnekatunggalikaan”.

Silakan Pilih CS

Pengaduan P2TPAKK
Telekonseling Tesaga
Layanan SAPA 129
Tutup
Ada yang bisa kami bantu?