19 September 2020 - BY Admin

Webinar Seri Literasi Digital dalam rangka Peringatan Sewindu UU Keistimewaaan

Yogyakarta, DP3AP2- Dalam rangka memperingati Sewindu Undang-undang Keistimewaa DIY DP3AP2 DIY bekerjasama dengan JAPELIDI (Jaringan Pegiat Literasi Digital) Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan Serial Webinar dengan tema literasi Digital. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring dengan melibatkan masyarakat, organisasi perempuan, mahasiswa, jaringan Japelidi dan juga diikuti oleh perwakilan dari para pengambil kebijakan di Provinsi, Kabupaten/Kota sampai dengan desa. Kegiatan ini  dilaksanakan dalam tiga seri yaitu :

  1. Kamis, 10 September 2020 dengan tema “PINTAR-PINTAR LAWAN HOAX” menhadirkan Novi Kurnia, Ph.D dari Komunikasi UGM, dan Arif Nasiruddin, S.Psi MA dari DP3AP2DIY sebagai narasumber.
  2. Selasa, 15 September 2020 mengangkat tema “Pemetaan Bermedia Digital pada Masyarakat Yogyakarta”  dengan narasumber Ade Irma Sukmawati, MA dari UTY dan Gilang Jiwana Adikara, S.I.Kom, MA dari UNY, dan
  3. Kamis, 17 september 2020 mengangkat tema “Parenting dan Prilaku Digital Anak” bersama Al Musa Karim, SIP, MA dari UTY dan Nelly Tristiana, S.Kep, Ners dari DP3Ap2 DIY sebagai narasumbernya.

Seri webinar dan diskusi Literasi Digital ini bertujuan untuk membuka wacana masyarakat dan meningkatkan pemahaman dan literasi jaringan pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan masyarakat tentang dunia digital, dan kemudian mengambil langkah untuk antisipasi dan pemanfaatan informasi tersebut.  Antusiasme masyarakat untuk mengikuti webinar ini sangat tinggi khusunya jejaring dari organisasi perempuan. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya pertanyaan dan diskusi dari peserta terkait dengan bagaimana meningkatkan literasi digital dan memanfaatkan berbagai informasi dan hasil penelitian literasi digital yang telah dilakukan kunduk mendukung pendampingan masyarakat.

Silakan Pilih CS

Pengaduan P2TPAKK
Telekonseling Tesaga
Layanan SAPA 129
Tutup
Ada yang bisa kami bantu?