25 Agustus 2021 - BY Admin

Yayasan Karinakas Berdonasi untuk Anak Yatim Piatu Terdampak Covid-19 di DIY

Yogyakarta, DP3AP2 DIY (25/08/2021) - Kasus Pandemi Covid-19 yang cukup tinggi di DIY membawa dampak bagi banyak masyarakat, tidak luput pula pada anak. Data hingga tanggal 23 Agustus 2021 ada 558 anak di DIY yang menjadi yatim/piatu/yatim-piatu karena pandemi Covid-19. Hal ini tentunya menjadi keprihatinan berbagai pihak, tidak terkecuali DP3AP2 DIY dan Satgas PPA DIY yang kemudian tergerak untuk membantu perempuan dan anak terdampak Covid-19.

DP3AP2 DIY membuka Posko Peduli Perempuan dan Anak Terdampak Covid-19 untuk menampung bantuan yang telah diupayakan oleh Satgas PPA DIY. Satgas PPA DIY mengajukan proposal dan melakukan pembukaan donasi kepada masyarakat yang ingin memberikan bantuan kepada anak, ibu hamil dan menyusui yang terdampak Covid-19 di DIY. Bantuan yang telah dihimpun dari masyarakat kemudian akan ditampung di Posko Peduli Perempuan dan Anak Terdampak Covid-19 di DP3AP2 DIY, sebelum didistribusikan kepada penerima manfaat.

Rabu, 24 Agustus 2021 Yayasan Karinakas, diwakili oleh Rm. Martinus S. turut serta dalam memberikan donasi dan menyerahkan sejumlah donasi tersebut ke Posko Peduli Perempuan dan Anak Terdampak Covid-19 di DP3AP2 DIY. Penyerahan bantuan diterima oleh Ibu Erlina Hidayati Sumardi, S.IP., M.M. serta Satgas PPA DIY. Bantuan yang diserahkan berupa 100 paket bantuan untuk anak yatim/piatu/yatim-piatu berisi sembako berupa beras, gula dan minyak; peralatan kebersihan seperti sikat gigi, sampo, sabun mandi, pasta gigi, handsanitizer, masker, vitamin, dan amplop berisi dana bantuan.

Bantuan yang telah terkumpul selanjutnya akan dikelola dan didisitribusikan kepada penerima manfaat sesuai sasaran. Harapannya dengan adanya kegiatan ini dapat membantu perempuan dan anak yang terdampak Covid-19 di DIY agar kebutuhannya tercukupi dan segera pulih dari Covid-19.

Silakan Pilih CS

Pengaduan P2TPAKK
Telekonseling Tesaga
Layanan SAPA 129
Tutup
Ada yang bisa kami bantu?